Seputar Peradilan

 

Rapat Evaluasi Pengisian Dokumen F - 01 dan F- 03 PEKPPP

Lokus Pengadilan Agama Pangkalpinang Kelas I A

 

Rapat yang terselenggara di hari Selasa, 23 Agustus 2022 bertemakan Evaluasi Pemenuhan Dokumen-Dokumen Kelengkapan pengisian F-01 dan F03 PEKPPP (Pemantauan dan Evaluasi Kinerja Penyelenggara Pelayanan Publik) Lokus Pengadilan Agama Pangkalpinang Kelas I A. Rapat ini merupakan kelanjutan dari rapat yang diadakan sebelumnya yang berjudul TIM Pengelola Apliasi SIPPn MENPANRB Tahun 2022. Berlangsungnya rapat dimulai pada jam 09.00 Wib dipimpin oleh Ketua Pengadilan Agama Pangkalpinang Bapak M. Rasyid,S.H.,M.H. didampingi oleh Wakil ketua Pengadilan Agama Pangkalpinang ibu Roslinda, S.Ag.,M.H. dan dihadiri oleh Tim SIPP Pengadilan Agama Pangkalpinang Kelas I A.

 

WhatsApp Image 2022 08 24 at 8.20.37 AM

 

Rapat kali ini bertujuan menjelaskan dan memberikan pemahaman tentang kelengkapan dokumen dan pengisian dokumen pada aplikasi sippn.menpan.go.id, sehingga kesamaan persepsi bagi evaluator dan unit. untuk itu disampaikan kepada peserta rapat agar lebih berperan aktif dalam pemenuhan dokumen dokumen tersebut. Diharapkan melalui rapat evaluasi ini dapat di evaluasi sampai dimana pemenuhan dokumen serta kesesuaian dokumen dalam pengisian aplikasi tersebut, sehingga terwujudnya informasi yang benar dan diharapkan peningkatan pelayanan public secara efisien dan efektif.

 

WhatsApp Image 2022 08 24 at 8.20.38 AM Copy

 

Rapat dibuka oleh Bapak M. Rasyid ketua Pengadilan Agama Pangkalpinang kemudian dilanjutkan dengan arahan dari Ibu Roslinda wakil ketua Pengadilan Agama Pangkalpinang, Dalam arahannya ibu roslinda menyampaikan dokumen F – 01 dan F - 03 ini merupakan sebuah Langkah yang dapat dipilih untuk menjawab dan mengatasi permasalahan yang di temui dengan mengedepankan prinsif efektifitas dan efisiensi sumber daya. Dihimbau kepada aparatur Pengadilan Agama Pangkalpinang agar memenuhi kewajiban untuk mempersiapkan dan memunculkan ide ide tentang inovasi. Demikian Rapat di tutup pada pukul 12.00 WIB.